Headlines

PUTRI

Timnas Sepak Bola Putri Indonesia Didirikan pada tahun 1975. Tim Nasional Putri Sepak Bola Wanita Indonesia mewakili Indonesia dalam berbagai ajang pertandingan sepak bola tingkat Internasional. Pssi bertugas mengawasi serta memberikan pelatihan terbaik untuk memastikan para pemain sepak bola putri untuk mencapai target yang telah ditentukan.

Susunan Kepelatihan Timnas Putri Saat ini :

  • Pelatih Kepala : Satoru Mochizuki
  • Asisten Pelatih : Hiroaki Nagashima, Yopie Riwoe, Touskha Oktafia Stevelien Iba
  • Manajer : Galih Dimuntur Kartasasmita
  • Pelatih Kiper : Natsuko Todoroki, Kurnia Sandy
  • Pelatih Penyerang : Muhammad Yusuf Chatyawan
  • Pelatih Fisik : Ryo Ikehara, Shojiro Ida, Gaselly Jun Panam
  • Analis Pertandingan : Ichiro Wada, Octavery Krisnandana
  • Dokter : Kihiro Ikeda, Takanori Teraoka, Leksolie Lirodon Foes
  • Fisioterapis : Ester Lita Maratade, Lulu Indah Prawira
  • Masseur : Rizky Dwi Rahayu, Heny Atika
  • Ahli Gizi : Brillian Anjar Saputro
  • Penerjemah : Shuichiro Hara
  • Admin : Maulina Novryliani, Herwindyo Asmiridyono, Novrizal
  • Kitman : Chandra, Imam
  • Media officer : Chriseffer Rachel

Turnamen beserta prestasi yang pernah di raih Timnas Putri Indonesia

  • Kejuaraan Wanita AFC 1977 – Tempat keempat
  • Kejuaraan Wanita AFC 1981 – Babak grup
  • Kejuaraan Wanita Perbara 1982 – Tempat kedua
  • Kejuaraan Wanita Perbara 1985 – Tempat kedua
  • Kejuaraan Wanita AFC 1986 – Tempat keempat
  • Kejuaraan Wanita AFC 1989 – Babak grup
  • Pesta Olahraga Asia Tenggara 1997 – Tempat keempat
  • Pesta Olahraga Asia Tenggara 2001 – Tempat keempat
  • Women Four Nations Tournament 2003 – Tempat keempat
  • Pesta Olahraga Asia Tenggara 2003 – Babak grup
  • Kejuaraan Wanita AFF 2004 – Tempat keempat
  • Kualifikasi Piala Asia Wanita AFC 2006 – Tidak lolos kualifikasi
  • Pesta Olahraga Asia Tenggara 2005 – Babak grup
  • Kejuaraan Wanita AFF 2007 – Babak grup
  • Kejuaraan Wanita AFF 2008 – Babak grup
  • International Ladies Football Invitation Tournament 2009 – Tempat ketiga
  • Kejuaraan Wanita AFF 2011 – Babak grup
  • Kejuaraan Wanita AFF 2013 – Babak grup
  • Kejuaraan Wanita AFF 2015 – Babak grup
  • Kejuaraan Wanita AFF 2018 – Babak grup
  • Pesta Olahraga Asia 2018 – Babak grup
  • Turnamen Kualifikasi Olimpiade Wanita AFC 2020 – Babak grup putaran kedua
  • FAS Women’s International Quadrangular 2018 – Tempat keempat
  • 2022 AFC Women’s Asian Cup – Babak Grup
  • 2022 AFF Women’s Championship – Babak Grup
  • Piala Wanita AFF 2024 – Juara